SHARE

istimewa

Ia mengaku beberapa hari lalu telah mengunjungi langsung latihan panahan di Kabupaten Penajam Paser Utara, Kaltim, sehingga ia kagum akan talenta atlet panahan di kabupaten tersebut.

"Beberapa waktu lalu saya berkunjung saat latihan panahan di Penajam Paser Utara. Saya melihat langsung bahwa banyak atlet muda berpotensi di Kaltim. Saya memberi semangat kepada atlet agar terus gigih berlatih," ujarnya.

Ia juga berharap capaian target prestasi yang sesuai dengan semangat Desain Besar Olahraga Nasional (DBON) dan Undang-Undang Keolahragaan Nomor 11 tahun 2022, dapat dicapai dengan maksimal.

"Indonesia punya target besar ranking 15 Olimpiade dan 20 Paralimpiade di tahun 2040-2044. Panahan masuk tiga besar cabor unggulan. Dalam DBON dan UU Keolahragaan juga sudah disiapkan ekosistemnya. Saya berharap panahan dan seluruh cabor di Indonesia dapat mencetak prestasi lebih banyak lagi," ujarnya.

Halaman :
Tags
SHARE