CARAPANDANG - Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) Bidang Hubungan Luar Negeri dan Kerja Sama Internasional, Dr. Sudarnoto Abdul Hakim, menyampaikan duka yang mendalam atas wafatnya Paus Fransiskus.
Sudarnoto menyebutkan kepergian Paus Fransiskus sebagai “kembali ke Tuhan dengan tenang” dan mendoakan agar beliau mendapatkan kedamaian abadi.
“Kita ikut berduka dan bela sungkawa yang mendalam. Semoga ini adalah kepulangan abadi yang menenteramkan bagi Paus. Rest in Peace,” kata Sudarnoto dalam keterangnya, Senin, 21 April 2025.
Dia mengatakan bahwa kepergiaannya pasti membawa duka yang sangat mendalam. Namun, wafatnya Paus merupakan jalan kembali kepada Tuhan.
“Kematian adalah jalan menuju Tuhan yang tak terelakkan oleh siapa pun, dan perjalanan panjang Paus menjadi langkah penting kembali ke Tuhan dengan tenang. Kita semua berduka, tapi kita juga pasrahkan kepada Yang Maha Kuasa, kita terima dengan tulus dan ikhlas," jelasnya.