Beranda Kabupaten Solok Pemkab Solok Ikuti Pembahasan dan Klarifikasi Usulan Penyelenggaraan Program Sekolah Rakyat di Jakarta

Pemkab Solok Ikuti Pembahasan dan Klarifikasi Usulan Penyelenggaraan Program Sekolah Rakyat di Jakarta

0
Pemkab Solok Ikuti Pembahasan dan Klarifikasi Usulan Penyelenggaraan Program Sekolah Rakyat di Jakarta

SOLOK, CARAPANDANG - Pemerintah Kabupaten Solok mengikuti pertemuan Program Sekolah Rakyat yang dilaksanakan oleh Kemendagri dan Kemensos RI di Gedung Konvensi TMP Kalibata Jakarta pada Senin (21/04/2025). Pertemuan ini merupakan agenda pembahasan dan klarifikasi usulan penyelenggaraan program Sekolah Rakyat.

Pertemuan ini diikuti langsung oleh Bupati Solok Jon Firman Pandu, Ketua TP-PKK Ny. Nia Jon Firman Pandu, Sekda Medison, dan beberapa Kepala OPD terkait beserta jajaran. Kehadiran Pemerintah Kabupaten Solok difasilitasi oleh tim teknis baik dari Kementerian Dalam Negeri Fajar, Kementerian Sosial Heru, dan Kementerian PUPR Agnes.

Dalam pertemuan tersebut dijelaskan pentingnya kesiapan legalitas lahan dalam mendukung program Sekolah Rakyat tersebut. Selain itu juga dijelaskan terkait bagaimana syarat-syarat yang harus terpenuhi dalam penyelenggaraan Sekolah Rakyat mulai dari kesiapan infrastruktur, kurikulum yang sesuai dengan kebutuhan lokal, ketersediaan tenaga pendidik, hingga dukungan anggaran.

Pihak Kementerian Sosial memberikan masukan dari sisi perlindungan sosial dan pemberdayaan masyarakat. Sementara Kementerian Dalam Negeri mendukung dari sisi kebijakan daerah dan tata kelola.

  • Tags

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Berita Teratas

Berita Terkait
Berita Terkait